PPMXV Sumbakeling

petani, perjalanan ke sawah
Buat yang pada bingung "itu foto apa"
Ponpes Husnul Khotimah itu punya kegiatan tahunan 'khusus' untuk kami para santri kelas 12, namanya PPM.

     PPM atau Praktek Pengenalan Masyarakat bermaksud untuk mengenalkan kami tentang kehidupan bersosialisasi dengan masyarakat yang sesungguhnya. kan sebentar lagi kami mau lulus tuh, udah ga di pesantren lagi. Makanya, sebelum 'benar-benar hidup' di kehidupan yang sesungguhnya, belajar dulu nih dari PPM..

     Singkat Teknisnya gini : Kami dibagi menjadi beberapa kelompok ---> 1 kelompok terdiri dari 12 orang yg masing-masing mempunyai kelebihan dlm bidangnya ---> kelompok tersebut diberangkatkan/diutus ke sebuah desa (masih di sekitar kunigan). diberi modal hidup sekian rupiah.

    Nah kebetulan, kelompok saya dapet nih di suatu desa indah di kecamatan Pancalang., namanya desa "Sumbakeling".ini nih pemandangan si Sumbakeling :)


  • Foto diatas diambil waktu kita lagi muter-muter keliling desa. Hmm.. keren kan sumbakeling..ini posisinya termasuk di pinggiran desa, udah mepet sama desa sebelahnya, si Danalampah.
  • Nampak diatas, aspal jalan. Ini yang kami injak sehari-hari. Penting kok
  • Nyelip..
  • barusan Sungai desa sumbakeling. agak keruh sih, tapi keren ya. Kalau kita mau ke sawah punya pak Kadus, kita harus nyebrang sungai ini dulu.. seru seru.
  • Suasana saat silaturahim ke rumahnya Kuwu (sebutan untuk kepala desa) sebelum ramadhan. Pak Kuwu orangnya baik banget & friendly. kalo dilihat dari foto, tampaknya terkesan gaul hahaha
  • Disana ada yang lagi megang kentongan. kentongan ajaib ini wajib dibawa keliling dan dipukul setiap sore. Selanjutnya, bagi anak laki-laki manapun yg mendengar suara kentongan ini, pasti hatinya langsung tergerak buat ambil sepeda dan langsung berangkat ke lapangan. "kita main bolaa...". Ini tradisi (y)
  • Kami bersantai melepas lelah pada malam hari setelah evaluasi dan briefing . Huhh besok pasti lebih indah daripada hari ini. selamat tidur, Bismika..
  • Pagi hari sepi banget, yaudah kita jalan jalan ajadeh.Sebenernya di desa ini kebanyakan pada berternak ayam bukan kambing, tapi gapapalah yang ternak kambing juga ada ko.
  • itu fotonya si Dini lagi bonceng adeknya. Dini termasuk satu dari sekian anak-anak yang rajin main ke perpustakaan mini di basecamp kami. Semoga jadi anak pinter yaa
  • Ini bagian depan masjid Dusun 3, masjid tak bernama. Anak kecil yang lagi sujud di atas mesjid itu emang orangnya asik. pertama kali kenal, waktu dia lagi makan tebu hasil motong sendiri dari kebun. Dia anak pak kadus, adiknya Ainun, namanya Tata.
  • Foto di atas diambil saat lomba menggambar dan mewarnai sedang berlangsung. kalo gasalah, itu namanya putri. lucu yaa
  • Absen absen !, dari kiri ke kanan. Ada Marendra Desvian, Arfan Yuliadi, Ilham Ramadhan, Athian miftah, dan Rifqi Roushan. Nah ini waktu itu kami sedang perjalanan dari MA Alhidayah ke basecamp (abis ngasih kenang-kenangan). karena perjalanan yang jauh, kami beristirahat dulu deh disini, masyarakat menyebutnya jembatan "Cibunut". ada mitosnya haha
  • Foto hasil ngabuburit menjelang azan berbuka puasa. Subahanallah yah, sesuatu.
  • Nah selama PPM, setiap sore kami juga ngadain yang namanya LPF (Liga Priemer Fahazen). Turnamen futsal ini bukan sekedar main futsal, karena lapangan yang bentuknya memanjang, disini gabisa asal tendang lalu gol, harus ahli mainin bola dulu alias gocek, gocek, lalu Gol."THIS IS ABOUT SKILL".
  • Diatas itu nasi tumpengnya Bu Ijah (Bu RT 2 dusun 3). sekedar info, setiap dusun di desa Sumbakeling ini punya nama sebutan masing-masing. ada "Dayeuh" sebutan untuk dusun 1, ada juga "Babakan/Balangko" sebutan untuk dusun 2, yang terahir ada "Fahazen" ini untuk dusun 3. liat lagi deh gambarnya, udah tau maksudnya kaan..
  • Nah ini foto faforit nih. kebetulan kemarin tu masih musim panen, sepanjang penyisiran di pinggiran sawah, pemandangannya bagus bagus. yang menghibur, petani-petani ini berpose waktu mau di foto. Jadi kangen.. hahaha 


LOADING MORE ......

Komentar

Postingan Populer